Rabu, 24 April 2013

Setting Mobile Partner Software pada Huawei e5832 Wireless Modem

Setting Mobile Partner Software pada Huawei e5832 Wireless Modem

Huawei e5832 Wireless ModemKami team FastNCheap tidak mengetahui alasan mengapa pihak Huawei tidak menyertakan software mobile partner pada paket pembelian Huawei e5832 Wireless Modem. Padahal, bagi yang sudah terbiasa menggunakan modem buatan huawei, aplikasi ini paling powerfull jika digunakan bersama kartu GSM di Indonesia.
Memang benar pada Huawei e5832 modem telah disertakan built-in web server yang fungsinya hampir sama dengan software Mobile Partner. Tetapi bagi yang belum terbiasa setting modem menggunakan media web sebagai interface-nya akan mengalami sedikit kesulitan saat menggunakannya. Harus merelakan waktu lebih untuk mempelajari cara setting modem melalui web browser sepeti Firefox atau Internet Explorer.
Pada saat membaca box huawei e5832, kami menemukan disitu tertera adanya layanan SMS service yang dapat digunakan. Kami berputar-putar mencari bagaimana SMS service dapat bekerja, padahala pada paketnya tidak disertakan sebuah aplikasi yang berfungsi sebagai media SMS. Kami juga coba mencarinya pada built-in web service yang disediakan. Hasilnya sama, kami belum menemukannya.
Satu pertanyaan di benak kami, Apakah memang tidak ada? Atau kami belum menemukannya?
Rasa penasaran kami tentang bagaimana cara mengaktifkan SMS service membuat kami mencari solusi lain yang barangkali bisa digunakan. Tanpa banyak memakan waktu, kami coba mencari aplikasi Mobile Partner yang bisa digunkan untuk eksperimen. Beruntung kami menemukannya aplikasi mobile partner (Terima kasih kepada Gadget Pure yang secara tidak langsung menyediakan aplikasi Mobile Partner).
Kemudian kami mencoba install Mobile Partner di komputer dan mencoba menggunakan semua feature-nya. Hasilnya, semua bekerja dengan baik tanpa mengalami masalah. SMS service-nya pun bekerja dengan baik, tanpa mengalami kendala berarti. Satu masalah muncul, kami lupa setting SMS center menggunakan SMS center kartu Simpati dari Telkomsel padahal SIM Card yang kami masukkan adalah kartu IM3 dari indosat. :D
Anda juga dapat menggunakan aplikasi ini sebagai media koneksi alternatif selain menggunakan web browser. Terlebih lagi jika anda sudah terbiasa menggunakan modem huawei tipe lain, anda tidak akan kesulitan menggunakannya.
Instalasi dan Setting Software Mobile Partner.
  • Download aplikasi Mobile Partner sesuai dengan link yang kami sediakan diatas.
  • Ekstrak file ZIP yang telah anda download tadi.
  • Jalankan file Setup.exe dan ikuti langkah-langkah instalasinya.
    Huawei e5832 Wireless Modem
  • Setelah proses install selesai, anda akan menemukan icon baru pada desktop dan pada Start Menu. Klik dan jalankan program Mobile Partner.
  • Pada saat pertama kali membuka Mobile Partner, anda akan diminta untuk memasukkan konfigursi Wi-Fi dari huawei modem.
  • Masukkan APN, username, password sesuai dengan operator selular yang anda gunakan (jika ingin mengunakannya untuk koneksi internet.
    Huawei e5832 Wireless Modem
  • Klik Advanced jika ingin menggunakan koneksi lebih kanjut (Pada beberapa operator selular mengharuskan anda melakukan ini).
    Huawei e5832 Wireless Modem
  • Untuk melakukan koneksi internet, klik icon Connection pada menu bagian kiri atas, pilih profile yang ingin anda gunakan dan klik Connect di bagian kanan.
    Huawei e5832 Wireless Modem
  • Gunakan SMS service dengan cara klik icon Text pada menu bagian atas (Hal ini tidak dapat anda gunakan bila menggunakan web browser sebagai media interface-nya).
    Huawei e5832 Wireless Modem
Kesimpulannya, kemungkinan dalam waktu dekat akan banyak forum yang membahas tentang hal ini karena produk ini sudah mulai beredar di Indonesia.
Baca juga artikel berikut untuk mengetahui lebih lanjut tentang Huawei e5832 Wireless Modem :

0 komentar:

Posting Komentar